Blurb

26 1 0
                                    

Harus jauh dari keluarga, tentu saja tak mudah. Ketika biasanya bersama dengan istrinya setiap hari kemudian dihadapkan dengan beban ekonomi yang jauh dari kata cukup. Harapan untuk memperbaiki hidup keluarganya muncul dimulai dengan tawaran merantau ke Jeddah bersama teman-temannya.

Doni, suami Melani akhirnya setuju untuk berangkat. Tak tahan dengan kondisi keluarganya saat ini, terlebih istrinya sekarang tak bisa bekerja lagi. Kamila anaknya yang tadinya di titipkan mbok Nah, terpaksa harus di asuh sendiri. Mbok Nah yang mulai sakit-sakitan tak sanggup lagi menjaga anaknya.

Lima tahun pertama, kepergian suaminya selalu membawa kabar baik. Uang yang dikirimkan akhirnya bisa melunasi hutang-hutang mereka dan mencukupi hidup. Di tahun ketiga uang kirimannya mulai dipakai oleh Melani untuk memulai bisnis onlinenya. Alhamdulillah bisnis yang dia rintis berkembang pesat atas ridho suami dan anaknya. Di tahun ketujuh, kiriman suaminya berkurang setengahnya, meskipun jumlah yang berkurang drastis tak terlalu berpengaruh baginya, toh penghasilan dari bisnis onlinenya sudah menghasilkan beberapa aset. Tapi tentu saja Melani mulai curiga, apa gerangan yang membuat suaminya mengurangi jatah untuk dirinya dan juga anaknya. Hal itu dia simpan rapat, sampai suaminya berkeluh bahwa majikan jarang memberikan bonus dan Melani mentolerir alasan tersebut.

Sampai pada suatu hari ada kejadian mengejutkan. Kamila, anaknya, menemukan foto mirip dengan Doni di profil Facebook temannya di pesantren, apakah itu benar ayahnya?
Kebetulan saat ini dia sedang libur dari pesantren, pandemi yang melanda negeri ini, membuat pesantren tempat dia menimba ilmu meliburkan santrinya untuk sementara. Kamila yang bertanya-tanya tentang kebenaran foto tersebut, tetapi dia enggan untuk bertanya kepada ibunda tercinta, tapi jika terus disimpan, tentu saja rasa penasaran akan tetap melanda dirinya.

"Baiklah, sebaiknya aku tanyakan ke ibu saja, toh ibu tak ada obrolan apapun tentang ayah akhir-akhir ini," gumamnya. Kamila beranjak mencari ibunya sambil membawa foto yang dia temukan dari akun temannya itu.

Ketika Rahasia Suamiku Dibongkar Anaknya SendiriWhere stories live. Discover now