Permulaan yang tidak sempurna

41 0 0
                                    

Kata siapa kisah cinta ini dimulai dari hal yang indah? Kinan membuktikan bahwa permulaan ini begitu sulit dicerna.

Kinan, seorang gadis yang penuh dengan candaan, tawa serta memiliki sifat yang humble ini telah memulai kisahnya dengan tragis.

Yusuf, cowok yang sefrekuensi dengan Kinan. Berteman sejak Masa Orientasi sampai akhirnya bisa berada di 1 kelas yang sama, 1 jurusan dan duduk persis dibelakang Kinan. Penampilannya yang biasa, Yusuf juga bukan anak cupu, tapi bisa dibilang dia adalah idaman para kakak-kakak kelas saat itu karena parasnya yang seperti cowok-cowok blasteran arab.

Sejauh ini, hanya Yusuf yang bisa memahami Kinan bahkan lawakan Kinan selalu disambut gembira oleh Yusuf. Hobi mereka sama, bahkan untuk menghabiskan waktu mengulik 1 lagu saja bisa jadi hal yang menyenangkan dan mereka nanti-nantikan

Kinan : "Cup, gue suka banget sama lagunya Ecoutez yang Simpan Saja. Please banget, elo harus cari chordnya." Pinta Kinan ke Yusuf yang biasa dia panggil Ucup

Yusuf : "Iya, tapi di rumah lo aja ya, biar bisa sambil rebahan. Nanti gue ajak Rafi." Sambut Yusuf sumringah.

Kinan : "Cup...Cup...sini deh Cup" Sambil memperlihatkan isi gallery handphone Yusuf.

Yusuf : "Apaan sih, lo tuh sehari nggak ada gue gatel kali, ya bibir lu nggak bisa cap cup cap cup"

Sambil kaget, Yusuf berusaha mengambil handphonenya.

Yusuf : "Anjrit, sini HP gue"

Kinan : "Hahahahahaha, lo ngapain deh pose begitu, sambil pegang kain pel pula"

Yusuf : "Biasa, koleksi pribadi gue buat memikat wanita" Sambil pasang muka sombong

Kinan : "Halah, wanita yang mana? Emang ada cewe yang mau sama cowok piktor kayak lo?" Kinan meledek Yusuf dengan tampang nyeleneh

Yusuf : "Buset! Pada ngantri Non sama saya!"

Keduanya pun tertawa sambil melihat foto aneh Yusuf.

Sampailah mereka di rumah Kinan. Yusuf dan Kinan pulang bersama seperti biasa. Lucunya, Yusuf selalu saja siap sedia mengantar Kinan, padahal lokasi rumah mereka sangat jauh dan tidak satu arah. Apakah ini yang dinamakan persahabatan? atau ada hal lainnya?

Kinan : "Cup, masuk! Ngapain, sih di atas motor begitu" Paksa Kinan

Yusuf : "Sebentar Non, Rafi kan belum pernah kesini. Gue telepon dia dulu deh. Nanti dia nyasar lagi ke Lampung!" Canda Yusuf

Pada masa itu, belum ada smartphone, semua masih manual dengan telepon dan SMS.
Sambil menunggu Rafi datang, Kinan dan Yusuf memulai bermain gitar terlebih dahulu. Kinan memiliki suara yang indah, ketertarikannya dengan seni vocal membuat Yusuf mengimbanginya. Yusuf, Si Gitaris handal dan hanya Yusuf yang bisa menyesuaikan selera musiknya Kinan.

Kinan : "Simpan saja... rasa dihatimu...sudah lupakan... Eh lo hafal nggak sih, Cup?" Henti Kinan ditengan nyanyiannya.

Yusuf : "Sabar, Neng! Kan gue juga baru ngulik. Lagi elo udah nyanyi aja" dengan suara lembut Yusuf menjawab Kinan.

Kinan : "Oh...ngobrol dong Mas Ucup!" senyum Kinan

Tidak lama kemudian terdengar suara motor yang masuk ke halaman rumah Kinan.

Yusuf : " Nah, nyampe juga tuh Rafi Ahmad" langsung berjalan menghampiri Rafi

Yusuf : "Nyasar nggak Fi?"

Rafi : "Nggak dong! Mana Vokalis?" Rafi bertanya dimana Kinan

Yusuf : "Di dalem, lagi bikinin minum buat lo Fi"

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Jul 22, 2023 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Dirty Little SecretWhere stories live. Discover now