Dunia kepenulisan

By Missfuscia

78.6K 2.5K 650

Dunia Kepenulisan adalah wadah untuk sharing semua tentang kepenulisan. Baik itu media Wattpad, Blogspot, wor... More

Vote minimal

Vote dan Comment

9.2K 1.3K 315
By Missfuscia

Yang pertama kali saya bahas adalah Vote atau like dan Comment, 2 hal ini tentu sering menjadi pembicaraan dan beban pikiran bagi para penulis. Semoga tulisan ini bisa memberikan pandangan baru bagi siapapun yang membaca. 

Sering kali kita mendengar atau bahkan mengatakan "Penulis A kok bisa go public ya? Jelek padahal, gak masuk akal gitu ceritanya." Well, memang benar beberapa tulisan agak tidak masuk akal atau kurang nyaman di baca, tapi menurut saya pribadi sebenarnya enggak ada karya yang jelek, yang ada itu kurang mengerti tentang teori-teori menulis. Nah, selebihnya adalah tugas kita sebagai pembaca, yaitu mereview. 

Tidak semua orang harus pandai mereview, tidak semua orang harus menjadi komentator, tidak! Tetap pada porsinya saja dan sesuai kemampuan saja. Dalam hal ini di Wattpad, rasanya sekedar memberi tahu typo ataupun ketidaksesuaian dengan PUEBI juga merupakan komentar yang baik. Namun saya rasa semua harus setuju bahwa komentar, "Lanjut!" ataupun "Kapan update yang terbaru?" bukan komentar yang sepenuhnya diharapkan oleh seorang penulis. 

Tentu tidak dapat dipungkiri bahwa komentar-komentar seperti ini akan memicu semangat untuk menulis episode terbaru, namun bukankah kualitas lebih penting daripada kuantitas? penulis bertanggungjawab untuk memberikan yang lebih baik dalam setiap episodenya, ide yang lebih baru, lebih menegangkan dan yang pasti kemasan yang lebih apik, darimana semua itu datang? 

Dari mereka yang mau berbagi ilmu. 

Sekali lagi, saya rasa semua juga akan setuju bahwa komentar komentar jahatmu tidak menjadi acuan yang berarti positif, kalau kita bisa tahu bahwa suatu tulisan tidak  sesuai atau kurang apik, bukankah seharusnya kita memberi tahu di mana letak kesalahannya? 

Dulu ada sebuah pertanyaan, "kenapa harus memberi vote kalau ujung-ujungnya mengkritik?" 

Memang harus diakui, hampir semua cerita yang saya baca akan saya berikan like sebagai apresiasi saya pada penulis telah menyelesaikan episode tersebut, namun bukan berarti tulisan tersebut tidak memiliki kesalahan, celah itu selalu ada dan harus selalu diperbaiki. Tidak ada salahnya memberikan like pada sebuah ide cerita yang baik, cerita yang hanya butuh sedikit bimbingan agar sempurna. Pada dasarnya setiap ide adalah layak untuk di apresiasi. 

Kesimpulannya : Mari belajar untuk berkomentar dengan konteks yang jelas dan membangun, tidak mengejek dan selalu menyemangati. Pahami bahwa penulis membutuhkan hal-hal positif untuk membuat karya yang positif juga, pahami bahwa penulis (terutama mereka yang baru) masih membutuhkan banyak bimbingan. Setelah baca ini, kalau diantara kalian ada yang berfikir, "suka suka gue, akun akun gue, sifat sifat gue, mau gue jadi sider kek atau apa kek. Cara gue berkomentar bukan urusan lo." maka saya dan siapapun gak akan bisa mengubahnya, itu keputusanmu.

Akhir paragraf, saya minta maaf, entah ini frontal atau enggak, gak ada maksud untuk menyindir, hanya ingin memberi tahu yang sebaiknya kita lakukan. Kalau ada yang tersindir sama lembar ini, semoga kita ada perubahan bersama-sama ya.

Thank you

Continue Reading

You'll Also Like

14.1M 1.1M 81
♠ 𝘼 𝙈𝘼𝙁𝙄𝘼 𝙍𝙊𝙈𝘼𝙉𝘾𝙀 ♠ "You have two options. 'Be mine', or 'I'll be yours'." Ace Javarius Dieter, bos mafia yang abusive, manipulative, ps...
581K 88.5K 78
Cocok untuk kamu peminat cerita dengan genre #misteri dan penuh #tekateki, juga berbalut #action serta #scifi yang dilatarbelakangi #balasdendam. Kas...
770K 69.7K 50
{Rilis in :1 February 2021} [Fantasy Vampire series] Ivylina terjebak di sebuah Museum kuno di negara Rumania dan terkunci di kamar yang penuh dengan...