"Gausah telfon keluarga gue percuma mereka gak akan peduli sama gue"
🌹🌹🌹
Gadis berambut pirang itu melirik kearah jam ditangannya dengan gelisah, karena hari ini adalah hari pertamanya sekolah di Jakarta dan tidak boleh telat. Jika telat bisa-bisa nama baiknya sudah terkenal jelek apalagi dihari pertama seperti sekarang.
"Duhh gimana ini, 10menit lagii gerbang ditutup. macet banget lagii duhh" batin gadis tersebut dengan ekspresi gelisah berada didalam taxi
"Pak?kirakira macetnya lama gak ya?" tanya gadis tersebut pada sopir taxi yang ia tumpangi.
"Kayaknya sih. Buru-buru ya de? jalan kaki aja lumayan deket kok. Itu didepan ada pertigaan belok kiri lalu lurus terus. Nanti sekolahannya ada disebelah kanan ya" beritahu sang sopir taxi kepada gadis tersebut
"Ohhyaudahdeh pak saya jalan aja" jawab gadis tersebut dan membayar taxi nya.
Gadis tersebut segera membuka pintu taxi dan lari menuju sekolahnya karena takut terlambat dihari pertamanya.
"Huftttt, untung gak telat" gadis tersebut sambil menghela nafasnya lega, Matanya melirik jam yang melekat dipergelangan tangannya saat sudah tiba didepan gerbang sekolah barunya. Langsung saja ia berjalan memasuki sekolahnya dan menuju ruang kepala sekolah untuk bertanya akan ditempatkan dikelas mana dan sekaligus meminta seragam.
Semua murid disini menatap gadis itu asing. karena gadis itu menggunakan seragam yang berbeda.
Gadis itu bernama Vania Deltasya, siswi baru disini pindahan dari Bandung. Vania adalah orang yang pintar, cantik, baik dan lugu. Vania ialah gadis blasteran Amerika-Indonesia ia harus pindah ke Jakarta dikarenakan ayahnya harus pindah dinas di Jakarta.
Vania bingung mencari dimana keberadaan ruang kepala sekolah disini , karena sekolahannya sangat luas. Langsung saja ia bertanya kepada salah satu murid disini.
"Permisi kak mau tanya, ruang kepala sekolah dimana ya?" tanyanya ramah kepada salah satu murid perempuan disini yang kebetulan lalu lalang.
"Ohiyaa, lo lurus aja terus nanti ketemu UKS didepan terus lo ke kanan. disitu ruangannya" jawab murid perempuan tersebut.
Vania mengangguk, "Makasih ya kak" jawabnya ramah.
"Gue kira lo gabisa bahasa indonesia." celetuk murid perempuan itu kepada Vania
Vania hanya mengulum senyumnya dengan kikuk. Langsung saja dirinya menuju keruang kepala sekolah, Setibanya didepan ruang kepala sekolah lalu ia ketuk pintu tersebut.
Tok tok tok..
"MASUK" jawab seseorang dari dalam.
Vania membuka knop pintu tesebut dan melihat sepertinya kepala sekolahnya sedang berbicara dengan seorang cowok. Vania tidak bisa melihat wajah cowok itu karena membelakanginya. Jika dilihat dari belakang penampilan cowok itu sangat berantakan, Dirinya sudah bisa menyimpulkan bahwa cowok yang sedang berbicara dengan kepala sekolah saat ini ialah bukan cowok baik-baik atau bisa dibilang bandel.
"Tunggu ya, kamu duduk dulu disebelah sana. Saya masih ada urusan dengan anak satu ini." ujar sang kepala sekolah memberitahu Vania.
"Iya bu" jawab Vania dengan ramah.
Kemudian Vania duduk sesuai yang diperintahkan kepala sekolahnya itu.
"Kamu sudah berapa kali ributttt terus kerjaannya. Sudah capek ibu menegur kamu. sekarang kamu ke lapangan dan hormat kepada bendera sampai jampelajaran habis" omel kepala sekolah kepada cowok tersebut dan Vania mendengarnya berarti benar tentang penilaiannya tadi bahwa cowok tersebut memang bukan cowok baik-baik.
"Tapi bu--"
"Ehh sudah sana kamuu kelapangan! ibu masih ada urusan dengan anak baru itu" Cela kepala sekolah sambil menunjuk kearah Vania dan cowok tersebut pun menengok kearah gadis yang disebut anak baru itu.
Vania tersenyum ramah kepada cowok tersebut.
Kemudian cowok itu bangun dari posisinya dan berjalan keluar meninggalkan ruang kepala sekolah dengan ekspressi datar tanpa membalas senyuman dari Vania barusan.
Rambut acak-acakan. Baju dikeluarkan. Tidak memakai dasi sekolah. Tidak ada nametag ataupun badge sekolah diseragamnya serta terdapat sedikit lebam diujung bibirnya. Cowok itu sangat terlihat buruk.
"Duduk disini" perintah kepala sekolah sambil menunjuk bangku yang barusan ditempati oleh cowok tadi.
*VANIA POV*
Kemudian aku duduk sesuai yang diperintahkan kepala sekolah ku. kalau tidak salah namanya Bu Endah Ningtyas kata papah semalam memberitahu ku.
"Kamu Vania Deltasya bukan?" tanya Bu Endah
"Iya bu, Saya Vania Deltasya siswi pindahan dari Bandung" jawabku dengan ramah
"Ohiya, kamu saya tempatkan dikelas 11 IPA 2 ya dan ini seragam kamu" ujar Bu Endah sambil meletakkan beberapa pasang seragam baru khas sekolahan ini diatas meja.
"Nanti kamu langsung keruang guru saja dan mencari Bu Rita. Nanti Bu Rita yang akan mengantarkan kamu keruang kelas 11 IPA2, Dia adalah wali kelas kamu" beritahu Bu Endah lagi.
Aku mengangguk patuh dan mengambil seragam yang dikasih Bu Endah tadi dan segera ke ruang guru untuk mencari Bu Rita.
*AUTHOR POV*
Setelah mencari Bu Rita , Vania langsung keruang kelas 11 IPA 2 bersama Bu Rita. Saat berjalan menuju ruang kelas banyak sekali murid-murid yang berbisik mengenai dirinya saat ini dan ia bisa mendengar itu sangat jelas karena murid-murid itu membicarakannya dengan sangat terang-terangan, Tetapi Vania tidak terlalu memperdulikannya walaupun sedikit agak risih.
"Anak-anak kita kedatangan murid baru, silahkan perkenalkan dirimu" ujar Bu Rita menyuruh Vania memperkenalkan diri saat sudah tiba diruang kelas 11 IPA 2.
Langsung saja Vania mengenalkan dirinya dengan singkat dan jelas lalu banyak murid-murid dikelasnya ini malah meledek, yaitu anak laki-laki yang meminta nomor ponsel Vania atau bahkan menggoda Vania dengan kata-kata gombalnya ada juga murid perempuan yang meresponnya dengan baik ada juga yang buruk. Bu Rita segera memberi instruksi agar semuanya harap tenang dan tidak ribut.
"Oke, kamu duduk disana bersama Ana ya" perintah Bu Rita sambil menunjuk kearah siswi yang duduk sendirian dibangku sebelahnya masih kosong.
Vania mengangguk dan langsung berjalan menuju bangku yang ditunjuk bu Rita tadi.
Vania tersenyum ramah kepada siswi disebelahnya. Gadis berkulit putih bersih dengan rambut ikalnya sebahu itu membalas senyum dari Vania barusan.
"Kenalin gue Anaranti. Panggil Ana aja" ujar siswi tersebut mengenalkan namanya sambil mengulurkan tangannya kearah Vania saat Vania sudah duduk.
"Ohiya nama gue Vania Deltasya, panggil aja Vania" ujar Vania memperkenalkan dirinya dan menerima uluran tangan itu.
"Iya gue tau. Tadi lo kan udah perkenalan didepan" jawab Ana
Diangguki oleh Vania dan mereka berdua langsung fokus dengan apa yang sedang dijelaskan oleh Bu Rita didepan.
~~~
TETTTT... Bel berbunyi menandakan sudah waktunya pulang jam pelajaran habis.
"Jangan lupa pr nya dikerjakan ya anak anak" beritahu guru tersebut untuk mengingatkan.
"Iya buuuu" serentak murid disini menjawab.
"Lo pulang dijemput atau gimana?" tanya Ana sambil membereska alat tulisnya yang berada diatas meja.
"Engga deh kayaknya, naik ojek aja. Kalo lo?" jawab Vania dan bertanya balik kepada Ana.
"Oh, gue ada yang nganter nanti hehe" jawab Ana sambil cengengesan.
"Oh lo ada pacar?sekolah disini juga?" tanya Vania sedikit terkejut
"Iya kelas sebelah"
Vania hanya mengangguk.
"Yaudah gue duluan yaa, Hati-hati" ujar Ana lalu berjalan keluar kelas
"Iya bye" jawab Vania sambil melambaikan tangannya ke Ana.
Setelah itu Vania langsung saja keluar ruangan dan menuju keluar gerbang untuk menunggu ojek.
Pada saat sedang menunggu ojek, Vania mendegar seperti ada suara ribut ribut. lalu Vania mencari dimana asal suara ribut ribut itu. Kemudian Vania menemukan asal suara tersebut dan panik.
"ASTAGA!" Pekik Vania terkejut saat melihat seperti gengster terdiri dari 8orangan sedang memukuli cowok yang bertemu diruang kepala sekolah tadi. Ya, Vania masih sangat ingat betul wajah cowok yang diruangan kepala sekolah tadi pagi.
Langsung saja Vania meminta bantuan,
"TOLONG TOLONG!! ADA YANG BERANTEM DISINI!!" teriak Vania dengan keras dan memancing para warga disini untuk mendatangi Vania. Kemudian gengster tersebut kabur setelah melihat para warga datang.
"Tolong bawa kerumah sakit pak!" perintah Vania panik setelah melihat cowok tersebut dengan keadaan yang bisa dibilang buruk karena banyak lebam diwajahnya dan juga darah.
Vania mengigit kukunya sedukit takut setelah apa yang dilihatnya kejadian barusan itu. Sungguh dirinya barukali ini melihat kejadian adutinju secara langsung.
Kemudian para warga langsung membawa cowok tersebut ke rumah sakit terdekat, Vania yang menjadi saksi itu dengan terpaksa ikut mengantarkan cowok itu kerumah sakit.
Vania dan dua warga lainnya mengantarkan cowok itu kerumah sakit terdekat menggunakan taxi.
Sesampainya dirumah sakit dua warga tersebut langsung berpamit pulang karena sudah mengantarkannya sampai dirumah sakit.
"Terimakasih ya pak sudah mengantarkan kesini" ucap Vania kepada dua warga tersebut
"Iya neng samasama, kita berdua pamit ya" jawab salah satu warga tersebut.
Diangguki dengan senyuman oleh Vania.
Langsung sana Vania memanggil suster agar membawa cowok itu ke UGD dan Vania mengikutinya.
"Tunggu disini sebentar ya dek" ujar suster tersebut saat Vania sudah sampai didepan ruangan UGD.
"Iya sus"
Vania menunggu didepan ruang UGD dan kemudian dua suster keluar membawa cowok itu keruang penginapan disini. Vania mengikutinya saja.
"Anda keluarganya?Teman? atau pacarnya?"tanya sang dokter kepada Vania
"Duh jawab apa gue, kenal juga engga sama ni orang" batin Vania
"Emm saya temannya dok" jawab Vania dan diangguki oleh dokter.
"Pasien masih belum sadar, mungkin nanti 1jam lagi akan sadar. jadi harus menginap disini sampai pasien benar benar pulih. mungkin anda bisa menghubungi keluarganya, ini handphone pasien" ujat sang dokter memberitahu kepada Vania sambil memberikan handphone cowok itu.
"iya dok. Terimakasih" balas Vania , kemudian dokter dan suster meninggalkan ruangan tersebut.
"Gue hubungin keluarganya apa engga ya? duh jelasinnya gimana nanti" Vania bertanya pada dirinya sendiri sambil memegang handphone cowok tersebut.
"Nanti deh hubunginnya, gue mau makan dulu kekantin" ucap Vania dan langsung bergegas ke kantin dirumah sakit ini untuk mengisi perutnya yang kosong .
Setelah mengisi perutnya yang kosong Vania langsung kembali lagi keruangan tersebut untuk melihat kondisi cowok itu apakah sudah sadar atau belum.
Ceklek.. suara pintu terbuka
Vania melihat cowok itu masih berbaring ditempat tidurnya dengan mata tertutup.
Kemudian Vania duduk dibangku yang berada disamping tempat tidur cowok tersebut dan menatap wajah cowok itu
"Huftt ni cowok ya. Cepet kek sadar gue pengen pulang. belom mandi nih masih pake seragam SMA" gerutu Vania sedikit kesal.
Kemudian cowok itu perlahan lahan membuka matanya dan melihat ada cewek cantik berkulit putih bersih serta rambut panjangnya yang pirang sedang duduk.
"Dimana ini?" tanya cowok itu kepada Vania sambil mengubah posisinya sedikit
"Lo udah sadar? hmm tadi lo itu dikeroyok gengster terus pingsan. Yaudah deh gue bawa lo kesini" kata Vania
Cowok itu hanya diam tidak merespon seakan sedang mencerna perkataan gadis asing disampingnya.
"Karena lo udah sadar, Gue telfon keluarga lo ya" ujar Vania sambil mencari kontak keluarganya dihandphone cowok tersebut.
"Jangannn, gausah telfon keluarga gue percuma mereka gak akan peduli sama gue" kata cowok tersebut mencegah agar gadis asing itu tidak mencoba untuk menelfon keluarganya.
"Hah masasih?" tanya Vania bingung.
"Udah mending lo pulang aja. Kan lo sendiri tadi yang gerutu mau pulang!" kata cowok itu dengan nada bicara yang ketus.
Vania sedikit terkejut saat mendengar nada bicara cowok itu sangat ketus. Langsung saja ia meletakkan handphone cowok itu dimeja dan langsung pergi meninggalkan ruangan tersebut.
"Dasar tuh cowok gatau terimakasih udah ditolongin malah ngusir gue! Untung ganteng eh." gerutu Vania sepanjang jalan keluar rumah sakit.
Menurutnya, cowok itu percuma saja memiliki wajah ganteng tetapi nada bicaranya ketus, itu sama sekali tidak keren apalagi ditambah gayanya yang sok jagoan.
.
.
.
.
.
Happy Reading guys💕
Please giveme vote and comment, Thankyou😊
ps: itu di mulmed foto pemeran Vania Deltasya - Evelynardz