Menghitung hari yang semakin lama semakin cepat berlalu.Entah sampai kapan aku harus merepotkan bibi Merlin.Aku ingin sekali membantunya bekerja sekedar untuk mengurangi rasa bebanku padanya.Menyusahkannya.Merepotka-annya.Dan entahlah kata apa lagi yang mampu mengatakan keresahan hatiku padanya.
Kalau aku bekerja,aku harus bekerja dimana? walau kini aku sudah tidak tinggal dengannya.Tetap saja aku masih merepotkan wanita itu yang masih saja terlihat cantik walau guratan halus mulai terlihat jelas.Ya.Karna sekarang aku tinggal di apartemen yang bayarannya membuat aku semakin merasa tidak nyaman.
Soal sekolahku yang swasta dan apartemenku ini.Aku tidak bisa selalu bergantung padanya.Sisihan uang jajanku pun tak cukup untuk membayarnya.Karna aku juga memiliki nafsu makan yang terbilang cukup banyak.Jadi aku hanya bisa mengisi benda berbentuk ayam jago dengan lubang diatasnya yang hanya–sedikit.Sangat.
Hingga aku mendapatkan pekerjaan sebagai pelayan di bar.Itu bukan ideku.Itu ide temanku.Kedua temanku pun tak bisa membantu banyak.Aku juga tidak mau merepotkan mereka.Mereka sudah sangat baik padaku.Bahkan mereka rela mencarikanku pekerjaan yang berakhir disini.Di sebuah bar yang cukup terkenal di kota ini.
Bau minuman yang sangat menyengat harus aku biasakan mulai saat ini.Kenapa mereka sangat menyukai minuman itu?apakah rasanya enak?mungkin sangat nikmat hingga membuat orang yang meminumnya sampai mabuk.Minuman darimana sih itu?Apa itu minuman surga?
Saking nikmatnya hingga memabukkan.
Tapi aku tidak menyesali ini semua.Karna pekerjaan ini adalah awal dari kehidupan ku yang sebenarnya.Lika liku hidupku yang dipenuhi cacian,makian,hinaan.Haha.. entah apalagi yang akan aku terima.Tak masalah,yang penting aku menghasilkannya bukan dengan cara kotor.Walaupun orang melihatnya sama saja.Aku tidak peduli itu.
Hingga suatu ketika pertemuan ku dengannya menjadi berubah.Pertemuanku dengan seorang duda beranak dua.
Mulai dari situ aku mengganti pekerjaan menjadi seorang pembantu.Hmm..tidak beda jauh dari seorang pelayan bukan?!tapi inilah yang membedakannya.Karna aku di perlakukan istimewa dari pelayan-pelayan yang lainnya.Bukan sebagai kekasih.Tapi lebih mengarah sebagai anaknya.Rumahnya yang bak istana memungkinkan ia harus memiliki banyak pelayan,pengasuh dan sebagainya.
Kisah suka duka ku.
Dimulai.

KAMU SEDANG MEMBACA
The Charming Maid
Romance[JANGAN LUPA FOLLOW DULU SEBELUM BACA] Bagaimana jadinya jika kamu disuruh menggantikan uang dengan menjadi seorang pelayan dirumah sang duda beranak dua?uang itu tak seberapa!tapi kenapa permintaannya itu berlebihan. Apakah Alin menerimanya?tentu t...