Konspirasi Miss VinKa #3 - 27 Club

29 1 0
                                    

Selamat malam semuanya. Sebentar lagi team K3 akan bahas soal konspirasi. Aku berharap selama menjelaskan, tidak ada yang memotong ya biar kita bisa fokus pada satu bahasan.

Baiklah, sudah waktunya. Mohon maaf ya kalo nanti chat yang memotong pembicaraan akan kami hapus. Aku akan menyampaikan sebuah teori konspirasi bersama cintaku Sinka

Ketika kita membahas soal Teori Konspirasi ternama atau terkenal, mungkin kita sudah tak asing lagi dengan yang namanya Club 27. Saking terkenalnya konspirasi ini, banyak sekali media yang membicarakan soal konspirasi ini.

27 Club adalah istilah yang merujuk kepada banyaknya jumlah pemusik populer dunia yang meninggal diusia 27 tahun, kebanyakan 27 club ini meninggal karena penyalahgunaan narkoba, bunuh diri dan ada yang merupakan korban kekerasan. Selain itu, banyak sekali konspirasi dan spekulasi di balik kematian mereka, serta memungkinkan adanya keterkaitan diantara mereka. Meski demikian, penelitian statistik tidak menemukan adanya pola kematian tertentu terhadap pemusik berusia 27 tahun ini.

Karena banyaknya pemusik tersohor di dunia yang meninggal diusia 27 tahun ini, terciptalah istilah 27 Club, ditambah lagi salah satu penulis biografinya Kurt Cobain mengatakan jumlah pemusik yang meninggal diusia 27 tahun ada di luar batas kewajaran.

Karena banyaknya pemusik tersohor di dunia yang meninggal diusia 27 tahun ini, terciptalah istilah 27 Club, ditambah lagi salah satu penulis biografinya Kurt Cobain mengatakan jumlah pemusik yang meninggal diusia 27 tahun ada di luar batas kewajaran

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Robert Johnson

Robert Johnson adalah bintang dunia pertama yang memulai konspirasi dari klub 27 ini. Ia adalah seorang penulis lagu dan musisi dengan genre Blues yang terkenal di Amerika pada tahun 1930an.

Tahun Agustus 1938, hanya beberapa hari setelah ulang tahunnya ke-27 tahun, Johnson pergi ke rumah istri pemilik rumah pertunjukkan tempatnya bermain musik, dia kemudian meminum whiskey di botol yang terbuka. Dia meninggal tiga hari kemudian karena keracunan strychnine dan pneumonia.

Selain itu, banyak rumor yang mengatakan bahwa dirinya telah menjual jiwanya pada iblis.

Selain itu, banyak rumor yang mengatakan bahwa dirinya telah menjual jiwanya pada iblis

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Brian Jones

Brian Jones yang menjadi salah satu pendiri The Rolling Stones -bersama dengan Mick Jagger dan Keith Richards- memiliki masalah penyalahgunaan obat. Setelah Mick Jagger dan Keith Richard mulai membuat lagu berdua serta menulai kesuksesan, posisi Jones mulai tergeser. Seiring kemundurannya, Brian Jones mulai terjerumus ke dalam obat-obatan dan ini membuat Jones dipenjara lalu terasingkan oleh teman-temannya.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Aug 01, 2020 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

#iniKontenWhere stories live. Discover now