The Little Emo Boy

3.7K 358 285
                                    


Suatu hari yang cerah di Ruang bermain TK...

"Jinko."

"Atsushi!"

"Jinko."

"Atsushiiii!!!"

"Jinko..."

"AT-SU-SHI!"

"....Jinko."

Sungguh, Atsushi gatel sendiri di buatnya. Diantara sekian banyak teman, cuman bocah emo ini satu-satunya yang ngga pernah memanggil dia dengan benar.

Si bocah rambut perak menggaruk kepalanya karena kesal. Sementara lawan bicaranya, Akutagawa Ryuunosuke, hanya menatapnya dengan wajah datar.

"Kenapa?" tanya dia b aja.

Nah, tuh, muka aja expressionless begitu. Nada bicaranya kek robot gaada intonasinya. Anaknya pun sungguh pendiam dan tidak banyak gerak. Sudah gitu, orangnya ga pekaan.

Mana ngga ada alisnya lagi.

"Iiihh!!! Kenapa, sih, kamu manggil aku Jinko teruuss!!!" rutuk Atsushi sebal.

Dengan santai, tanpa perubahan ekspresi Akutagawa memiringkan kepalanya. "Lho, emang iya, kan? Kamu anak harimau..."

"Jangan katakan itu seolah-olah aku beneran anak harimau!" sahut Atsushi semakin kesal.

Ngga ada angin, ga ada hujan. Eh... Tiba-tiba Atsushi ditinggal.

Akutagawa celingukan, mencari sesuatu. Hal itu membuat rasa penasaran Atsushi keluar meski dia baru saja merasa kesal.

"Akutagawa, kamu cari apa?" akhirnya Atsushi putuskan untuk bertanya.

"Rashoumon..." kata Akutagawa kalem, "bonekaku ngga tau dimana..."

Atsushi mengangguk paham. "Oh... Boneka itu..."

Kemudian ia memghampiri Akutagawa dan langsung menyambar lengannya. Hal itu sepertinya berhasil membuat Akutagawa terkejut meski tidak kelihatan.

Atsushi lalu memasang senyum lebar, "Ayo, aku bantu cariin!" ajaknya riang.

Mata Akutagawa berbinar mendengar tawaran itu. Meski wajahnya tidak terlihat menunjukkan emosi apapun, bocah itu mengangguk pelan.

Jadilah mereka berdua menanyai setiap orang yang mereka temui apakah mereka melihat boneka milik Akutagawa. Keduanya juga memeriksa di setiap tempat yang mereka lewati.

Mulai dari Tanizaki bersaudara, Kunikida, Yosano, Kenji, bahkan Ranpo tidak lihat dimana boneka milik Akutagawa.

"Aduh... Cari kemana lagi, ya?" Atsushi bingung. Mereka sudah berputar-putar keliling sekolah. Tapi sampai sekarang, mereka belum menemukan bonekanya.

"Sudah, deh, ngga apa-apa..." gumam Akutagawa pasrah.

Pipi Atsushi menggembung tak senang. "Jangan menyerah dulu!" kata dia, "pasti ketemu, kok!"

Tiba-tiba terdengar suara menyapa mereka. Keduanya menoleh, mendapati Higuchi berlari kecil menghampiri mereka.

"Itu, Kaiji menemukan bonekamu!" kata Higuchi yang langsung membuat mata Akutagawa berbinar.

Gadis kecil itu menuntun mereka ke tempat dimana boneka kecil Akutagawa berada. Ternyata, oh, ternyata...

Boneka itu nyangkut di dahan sebuah pohon.

"Kok bisa sampai sana, sih?!" seru Atsushi kaget. Akutagawa menggeleng kalem. "Ngga tau..."

Sepertinya anak ini benar-benar tak tahu tempat dan emosi yang sesuai. Santai banget dia padahal boneka pentingnya sendiri.

Tawuran Antar-TK (BSD Fanfiction)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang