1- KAA-SAN, AKU CINTA NARUTO.

16.6K 533 20
                                    

Sebab, setelah hujan selalu ada seseorang yang datang sebagai pelangi, dan memelukmu.
Aku ingin orang itu selamanya aku.
-Nadya : kisah dari Negeri yang Menggigil.


●●○○




Hinata duduk di depan ibunya yang tengah menyisir rambut panjang milik Hinata.

"Kaa-san aku sudah besar, kenapa masih Kaa-san yang menyisir rambutku?" Tanya Hinata yang sedang membaca buku pengetahuan, Hinata suka sekali membaca buku apalagi buku sejarah.

Sang Ibu tertawa kecil "karna bagi Kaa-san kamu tetap putri kecilnya Kaa-san" ucap sang ibu membuat senyum Hinata mengembang.

Namun beberapa detik kemudian senyumannya memudar.

"Kaa-san.." panggil Hinata, sang ibu tak berhenti menyisir rambutnya "kenapa?" Tanya Hikari pada anaknya.

"Kaa-san, aku mencintai Naruto" ucap Hinata ragu-ragu, sang ibu menghentikan kegiatannya kemudian menarik nafas panjang. "Kamu sendiri tau kan kalau Naruto sudah memiliki kekasih" Hikari kembali menyisir rambut Hinata.

"Aku tau Kaa-san, aku hanya ingin bicara agar setidaknya aku lega" ucap Hinata sendu, sudah cukup lama dia memendam perasaan pada sahabatnya, Naruto. Kini dia sudah tak sanggup menahannya sendiri apalagi dia sering melihat Naruto dengan kekasihnya dan itu membuat Hinata sedih.

Namun Hinata bukanlah orang yang akan memaksakan kehendaknya, bahkan sebisa mungkin Hinata lebih memilih merelakannya. Bahkan dengan senang hati Hinata mendukung apa yang Naruto lakukan, apapun, apapun akan Hinata bantu jika berhubungan dengan Naruto walaupun itu menyakiti dirinya.

Tapi tanpa Hinata ketahui sang ibu bicara pada 'dia'.










Iya dia.

Kushina.

Ibu Naruto sekaligus sahabat Hikari.

》》》《《《

"Naruto..." panggil sang ibu saat melihat putranya baru pulang bekerja dan baru sampai ke rumah.

Naruto menghampiri Kushina dengan senyuman yang lebar "selamat ulang tahun Kaa-san!!!" Naruto memeluk sang ibu kemudian memberikan sebuah kotak pada ibunya.

Kushina tersenyum senang "terima kasih.." kemudian mencium kening Naruto. "Buka buka buka.." ucap Naruto sambil bertepuk tangan riang, Kushina membuka kotak itu, ternyata isinya adalah barang-barang bermerek Dior.

Ada tas, parfum dan beberapa make up yang harganya super mahal dan pasti akan membuat siapapun bangga memakainya.

Kushina tersenyum, dia senang namun sebenarnya dia tidak membutuhkan itu semua.

"Terima kasih" ucap Kushina namun bukan senyuman yang menampilkan bahwa dirinya sangat bahagia mendapatkan semua itu dari Naruto.

"Ne Kaa-san kenapa kau terlihat biasa saja? Atau kau ingin yang lain? Kau ingin mobil? Apartemen? Atau perhiasan? Akan senang hati aku membelinya untukmu katakan saja" tentu, Naruto adalah pimpinan dari perusahaan besar di bidang konstruksi (construction).

Kalau kalian bingung, perusahaan di bidang konstruksi adalah perusahaan yang meliputi konstruksi bangunan, pengairan, jembatan dan jalan raya.

Tentu saja dengan memimpin perusahaan itu membuat Naruto menjadi orang yang kaya dan sangat berkecukupan.

Hurry Back (NaruHina)Where stories live. Discover now