03 - Sisi Baik

496 14 0
                                    

SETELAH kepergian Kirana, Alvaro memperhatikan sekeliling kantin, lalu pandangannya tertuju pada segerombolan gadis yang cekakak-cekikik dengan berisik.

Alvaro berdiri, lalu berjalan mendekat ke arah tempat gadis itu duduk beserta teman-temannya.

"Dia kenapa?" tanya Andre.

"Pake nanya lo!" jawab Reyhan sinis.

"Gue nanya baik-baik bangsat!" balas Andre sewot.

"Ya gue tinggal jawab. Mulut-mulut gue, suka-suka gue lah," jawab Reyhan dengan santai yang membuat Andre menggeram kesal.

Alvaro hanya menampakkan wajah datarnya saja, seperti biasa. Dia berjalan lurus tanpa memperdulikan pertengkaran Andre dan Reyhan.

Sedangkan ketiga gadis itu masih terbahak-bahak, bukannya langsung diam, malah makin menjadi-jadi. Seolah tindakan yang mereka lakukan tadi adalah sebuah drama pementasan yang patut dinikmati dan tidak membawa efek apa-apa dalam kehidupan orang lain.

"Kenapa lo nyandung kaki Kirana? Lo sengaja, ya?!" tanya Alvaro ketika sampai di dekat mereka, to the point.

Suasana kantin mendadak hening. Semua orang menatap ke sumber keributan, tak ada yang berniat membuka suara.

"E-enggak kok," jawab Clara gugup. Alvaro menatap Bunga dengan ekspresi wajah dingin.

Bukan hanya Clara. Bunga dan Billa juga tidak berani menatap wajah laki-laki di depannya saat ini.

"Gue tanya sama lo, kenapa lo nyandung kaki Kirana?"

"Kamu pikir apa lagi, Kirana jatuh sendiri lah," jawab Clara tanpa menunjukkan ekspresi berdosa sedikit pun.

"Bener kata bunga, Kirana kesandung tali sepatunya sendiri," Billa menjawab sambil mengaduk es-tehnya yang kemanisan.

"Nah iya, lo dateng-dateng nuduh orang sembarangan. Kali aja dia kesandung kakinya sendiri, kenapa gak lo tanya orangnya?" sahut Bunga.

Kini, rahang Alvaro mengeras dan tangan kanannya mengepal emosi. Berhubung mereka cewek, mau tak mau Alvaro harus lebih sabar. Kalau laki-laki, pasti sudah habis di tangannya tadi.

Alvaro mendengkus. "Kalian pura-pura bego apa bego beneran sih?"

Alvaro mengangkat sebelah alisnya dan menatap ketiganya secara bergantian.

"Lo liat sepatu Kirana ada talinya gak? Kalau lo lupa, Kirana selalu pake flatshoes, bukan sneakers dan kaus kaki warna-warni kaya kalian!" lanjut Alvaro sarkas.

"Dan inget satu hal, jangan ganggu Kirana lagi." kata Alvaro dengan tegas sambil menunjuk wajah ketiga gadis itu.

Alvaro membalikkan badan, kemudian mengambil sebungkus nasi goreng, roti, air mineral dan susu. Lalu menaruh dua lembar uang berwarna merah di atas meja tanpa meminta kembalian pada Mbak Naning, sang pemilik stand.

• • • • •

Di sisi lain, Kirana dengan sekuat tenaga berusaha berdiri, kepalanya pening, dan lututnya kini berdenyut sakit.

Gadis itu berjalan tertatih-tatih menuju UKS, sementara Alvaro yang melihat itu langsung menghampiri Kirana dan menggendongnya ala bridal style. Sedangkan Kirana hanya diam membisu, ia masih terkejut atas tindakan Alvaro. Sebuah pengalaman mendebarkan dan tidak akan dilupakan Kirana seumur hidupnya.

Pintu UKS terbuka, menampakkan aroma khas obat-obatan di sana. Alvaro membaringkan tubuh Kirana secara perlahan di atas brankar UKS, beberapa anak PMR langsung memeriksa kondisi Kirana.

Tidak ada yang perlu dikhawatirkan, gadis itu hanya kelelahan dan kepalanya terasa berat dan pusing karena belum makan sama sekali. Hanya tadi pagi, itu pun hanya sepotong sandwich buatan Bi Mirna.

"Makasih Varo, walaupun kamu belum suka sama aku, tapi masih mau nolongin aku tadi," ujar Kirana dengan senyum tipisnya.

"Gue ngelakuin itu, semata-mata kasihan sama lo," tekan Alvaro.

"Apapun alasannya, aku terimakasih."

Alvaro tidak mengindahkan ucapan Kirana, kemudian ia meletakkan kantong kresek yang dibelinya tadi di atas nakas sebelah brankar gadis itu.

"Nih, buat lo. Habisin!" setelah mengatakan itu, Alvaro langsung pergi dari sana, meninggalkan Kirana yang kini sendirian di UKS.

Sepeninggalan Alvaro, Kirana senyum-senyum sendiri seperti orang gila. Dirinya merasa senang sekaligus merasa geli dengan sikap Alvaro kepadanya.

• • • • •

TBC.

Mas Varo kasihan apa perhatian nichh??🤭

Jangan lupa vote comment!!🌟💬

JANGAN JADI SIDERS‼️☠️

MY CHILDISH GIRL (ON GOING)Where stories live. Discover now