prolog

5.5K 237 20
                                    

Aku hanyalah sorang gadis biasa, bukan gadis dari keluarga pejabat ataupun dari keluarga kerajaan. Aku hanyalah sorang gadis biasa yang sedang dalam masa labil mencari jati diri tentang siapa 'aku'.

Yup, aku hanyalah sorang gadis biasa yang sedang dirundung rasa galau antara 'ya' dan 'tidak' dalam 'pilihan' jalan hidup.

Aku anak ke 3 dari 5 sodara. 2 kakakku telah bekeluarga dan punya anak. Kakak pertama punya anak 3, 1 laki 2 perempuan. Kakak ke-2 ada 2 anak, 1 laki-laki 1 perempuan. Bahkan kakak ke-2 tengah mengandung untuk anak ke tiga. Adik pertama tengah sibuk mencari pekerjaan. Adik ke-2 telah bekerja di perusahaan swasta.

Ya, bisa kalian bayangkan berapa umurku dan aku bekerja membantu orang tuaku berwirausaha. Bukan hal yang wah namun aku senang dengan kegiatanku.

Aku punya tetangga, well tetangga jauh sebenarnya, yang berbeda dari kebanyakan orang. Aku memanggilnya Kakak Cantik dan dia punya pasangan bernama Abang Ganteng. Mereka punya anak bernama Sam.

Sebelum kedatangan keluarga yang 'unik' itu, aku hanya suka bermain dengan 'skenario asa' yang berputar dalam otak kecilku yang bersarang di kepala. Bukan apa, hanya aku lebih suka menghabiskan waktu berkurung diri di dalam kamar yang kusebut 'dunia'ku.

Setelah kehadiran keluarga 'unik' itu, semua mulai berubah. 180° perlahan kebiasaanku berubah. Meski pelan, satu persatu pandanganku akan semua berubah. Dari sosial, cinta, keluarga, iman dan diri, mereka ajarkan aku semua dari pandang yang berbeda.

Meski berbeda, prinsipku yang tiada memandang perbedaan menjadi semakin besar. Meski berbeda, mereka ajarkan aku tuk jadi lebih baik. Meski berbeda, Kakak Cantik terima aku sebagai keluarga baru, 'adik'. Kakak Cantik bantu aku temukan 'aku' dan duniaku. Kakak Cantik ajarkan aku semua yang belum aku tau. Kakak Cantik itu ...

Tiada peduli apa dan siapa, dia selamanya akan selalu jadi 'KAKAK CANTIKKU'.

Des 10th 18
Icha

Revisi Jul 14th 20

EGO -> Kakak Cantik (Revisi Done)Where stories live. Discover now