11. Variety Show

4.1K 433 17
                                    

Siapa yang tidak suka dengan acara televisi yang berbau horor. Seperti acara pemburu hantu, acara uji nyali. Hingga sekarang ada acara yang pembawa acaranya seorang Indigo dan dia bisa menerawang beberapa partisipan yang ada di acara tersebut.

Membahas tentang ini, ada banyak orang yang bertanya padaku. Soal Acara tersebut real atau tidak sih? Apa jangan-jangan hanya rekayasa?

Ya, mereka yang tahu aku memiliki kemampuan untuk melihat makhluk halus. Selalu memberi pertanyaan semacam itu padaku.

Menurut pendapat ku pribadi. Yang namanya acara televisi pastilah akan selalu ada gimmick di dalamnya. Seperti bumbu di dalam masakan yang membuat masakan tersebut menjadi lebih enak.

Gimmick di dalam acara reality show juga digunakan supaya acara tersebut terlihat lebih seru dan menarik perhatian penonton yang melihat.

Entah itu reality show acara humor hingga ke acara ber genre horor.

Bedanya, di tiap-tiap acara gimmick tersebut pastilah berbeda setiap kadar nya. Ada yang biasa saja, ada yang berlebihan hingga sampai ke arah drama yang lebay.

Sama seperti acara horor. Gimmick pastilah ada. Tapi tingkat realitas nya pastilah berbeda.

Ada beberapa yang menurut ku masih terlihat wajar dan tidak terkesan berlebihan. Masih ada gimmick tapi jalan ceritanya memang sesuai.

Menceritakan beberapa sosok makhluk halus dan aku yang menonton nya ikut merasakan atmosfer horor di dalamnya. Bahkan terkadang juga merasakan dan melihat sosok yang di ceritakan. Meski hanya melihatnya lewat televisi saja.

Ada juga yang sedikit berlebihan. Saat beberapa orang yang katanya bisa melihat makhluk halus. Dia bergaya berlebihan saat akan berkomunikasi dengan makhluk halus yang ada di sana.

Hingga jungkir balik kesana kemari seperti orang yang kesurupan ketika akan berkomunikasi dengan si makhluk halus nya. Saat melihat acara tersebut, aku tidak merasakan atmosfer yang begitu horor. Malah membuat ku tertawa dengan aksi si pembawa acaranya.

Dan yang paling menyebalkan. Di salah satu chanel televisi. Mereka memiliki acara yang sama. Reality show ber genre Horor. Tapi acaranya sangat amat berlebihan. Terlalu lebay menurut pendapat pribadiku.

Bercerita soal ekspedisi. Mencari keberadaan makhluk halus. Tapi aku tidak merasakan ada makhluk halus nya.

Pembawa acaranya tiba-tiba menghilang lalu akhirnya ditemukan. Dan langsung kesurupan. Kesurupan nya juga aneh, seperti dibuat buat. Acara itu lebih terlihat membodohi para penonton nya ketimbang membuat penonton nya senang.

Masih di chanel televisi yang sama. Adapula acara pencarian makhluk halus. Tapi di sini, aku melihat mereka menggunakan beberapa orang yang sengaja di dandani seperti makhluk halus.

Lalu berjalan pelan ketika si pembawa acara sedang menceritakan kejadian mistis. Dan ketika si talent ini lewat, pembawa acaranya langsung pura-pura kaget dan berkata kalau itu adalah sosok makhluk halus.

Itu menyebalkan, jelas jelas itu sosok manusia. Mana ada makhluk halus terlihat seperti itu.

Belum lagi saat si pembawa acaranya berlagak seperti sedang mencari sebuah benda kuno. Seperti mencari batu berwarna hijau di bawah pohon. Di mataku, aku hanya melihatnya sedang berakting. Itu saja. Tidak seru sama sekali.

Banyak sekali acara bertema horor di televisi. Tapi tidak semuanya terlihat seru dan benar-benar nyata. Itu yang membuat ku bosan.

Meski hanya lewat televisi. Dari segi Penerawangan pun akan berbeda. Indigo melihat dan menganalisis. Belum lagi gimmick yang mereka berikan. Apakah berlebihan atau tidak. Aku cukup tahu soal hal itu.

Indigo Stories 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang