She's thunderstorms

5.2K 702 274
                                    

—Jeff

Jujur, berada dalam sebuah long term relationship menumpulkan kemampuan gue untuk flirting sama cewek.

[iMessage]

Mentari

Ada open mic malem ini di Paviliun

Dateng yuk

The name's Mentari Cakrawala, seminggu terakhir, namanya konstan muncul di notifikasi gue melalui chat-chat di iMessage, reply story dari instagram, atau sekedar mention dan retweet di twitter.

Gue pertama kali bertemu dengannya saat Enam Hari nge-gigs di salah satu festival musik di kota Bandung. Seperti kami, Mentari juga bintang tamu, tapi waktu itu dia masih memulai karirnya di dunia musik dengan ikut bersama The Cassavas sebagai backing vocal. Kami berkenalan singkat di backstage sesaat setelah Cassavas turun panggung dan Enam Hari tengah menunggu giliran.

You see, if Senja was dusk—a beautiful end before darkness fell, then Mentari is... the morning. The start of something new and bright.

Ketika pertama kali bertemu, gue sama sekali nggak merencanakan gue akan mendekati dia or whatsoever. Waktu itu kita bahkan cuma hanya saling tau nama satu sama lain kemudian bertukar semangat dan 'good luck' sebelum naik panggung. Standar. Nothing special, nothing pretentious.

Tapi, kemudian beberapa bulan yang lalu gue kembali dipertemukan dengannya, dalam gigs lain, namun kini ia telah tampil dengan band-nya sendiri—the one where she's the frontman (or woman), to be exact. Kala Pagi, itu nama band-nya. Surprisingly, sesuai dengan image yang gue dapatkan darinya dan masih gue rasakan kala kami bertemu untuk yang kedua kalinya itu.

Entah apa yang membawa gue hingga bisa sedekat ini dengannya kini. Dulu sih gue biasa berinteraksi dengannya hanya via media sosial. Saling berbalas story, saling berbalas mention. Tapi semenjak sebulan terakhir, di mana gue tengah penat-penatnya bersama Senja, kehadiran Mentari bagai oasis yang gue kira mampu menyelamatkan gue. Atau paling nggak, bikin nafas gue enakan dikit.

I even went out with her once, just out of spontaneity, two weeks ago. Ya, waktu itu gue dan Senja memang belum resmi putus (silakan marah kalau kalian mau) but I can feel the storm coming already. Jadi gue pikir, yaudahlah. Whatever happens, happens right?

[iMessage]

Jeff Wiraprasetya

Sounds interesting

Tp gue malem ini harus ke studio, I'll see if I can sneak out earlier

Mentari

Aight aight. Kabarin aja kalo lo udah kelar dari studio ya

Jeff Wiraprasetya

Sure do.

Gue jemput nggak nanti?

Gue meletakkan ponsel di atas meja, bersisian dengan partisi lagu dan lirik yang akan menjadi materi workshop di studio malam ini. Bersama gue di ruangan ini sekarang, ada Bang Iko yang tengah menekuri draft lirik yang baru saja gue submit, Bram yang sibuk mencoret-coret kertasnya sendiri, dan Jamile, manager band kami yang daritadi tangannya sama sekali nggak lepas dari HP.

Meeting hari ini kami membahas finalisasi draft lagu phase two yang akan dimasukkan ke dalam full album pertama kami. Karena jumlah lagu yang akan kami masukkan ke dalam album ini cukup banyak, maka kami membaginya ke dalam dua fase. Fase pertama sudah selesai bulan lalu dan sekarang sedang melalui proses mastering. Fase kedua ini baru start awal bulan ini dan masih dalam proses finalisasi materi.

HollowWhere stories live. Discover now