Nilai Pasti E

2 2 0
                                    

Lelaki itu mendelik kala sorot cahaya monitor mengeringkan bola matanya. Pukul 3 pagi ia harus menghadiri konferensi online yang ia sudah lupa apa alasan dosennya sehingga ia harus menghadiri konferensi itu.

Kuapan terlepas dari mulutnya. Kamarnya gelap gulita, tetapi ia terlalu malas beranjak dari kursi hanya untuk menyalakan lampu. Jadi di sanalah ia, mencari-cari tautan yang sudah dikirimkan dosennya di antara banyak balon percakapan.

Setelah matanya menangkap sebuah teks yang berwarna biru (itu berarti teks tersebut tautan, bukan?), ia langsung mengetuknya dan keluarlah jendela baru yang menampilkan ikon berputar-putar.

Apakah koneksinya sedang tidak stabil? Pemuda itu menggaruk perutnya yang tanpa alasan gatal begitu saja. Kemudian ikon itu hilang, tergantikan beberapa wajah yang sedang menatapnya dengan empat pasang mata.

Pemuda itu terdiam. Berpikir. Namun beberapa detik kemudian, ia beranjak menuju kasur untuk melupakan teknologi tidak jelas apa yang dipresentasikan makhluk-makhluk berbibir hijau itu dengan bola-bola kekuningan bergelantungan di tengahnya.

---

Tema: Tokoh cerita kalian hendak mengakses link video conference. Namun, karena salah mengeklik link, ia malah terhubung dengan dunia paralel.

Pola Laju Masa LaluWhere stories live. Discover now