40. Petunia

577 53 2
                                    

Ramein bang!

Sejak pagi aku cuma masuk kelas dua kali

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Sejak pagi aku cuma masuk kelas dua kali. Aku lebih banyak menghabiskan waktu di perpustakaan untuk belajar.

Para siswa sibuk mememuhi ujian praktek mereka. Aku lega karena semua ujian praktekku sudah dikerjakan dan sekarang aku bebas belajar untuk ujian beasiswa.

Aku berjalan bersama Vicky di koridor ke arah parkiran. "Lo nggak pulang ke asrama?"

Vicky berjalan ke arah motornya tanpa mengatakan apa-apa. Aku mengikutinya dari belakang.

"Mau kemana?" tanyaku sambil menyamakan langkahnya yang panjang.

"Ngerjain tugas geografi."

Aku ingat tugas tambahan untuk anak-anak yang dapat nilai di bawah delapan puluh. Vicky adalah salah satu dari mereka.

"Perlu bantuan nggak?" tawarku.

"Enggak."

Dia berhenti dan menatap serius ke arahku. "Gue nggak bisa nganter lo pulang hari ini. Lo bisa pulang bareng Farel." Vicky mengedikkan dagunya ke arah Farel yang sedang memperhatikan kami dari depan mobilnya.

"Kenapa tiba-tiba lo nyuruh gue pulang bareng Farel?" tanyaku heran. Padahal biasanya dia memesankan taksi jika tidak punya waktu untuk mengantarku pulang.

"Rumah lo sama Farel searah. Hari ini dia mau pulang dari asrama. Lo bisa bareng dia," jelas Vicky.

Vicky berjalan ke arah motornya tanpa mengatakan apa-apa.

Aku menemui Farel yang sibuk berdebat dengan Oki.

"Masa gue disuruh ngerjain tugas prakteknya hari ini, mana dikumpulin besok lagi," kata Oki sambil menghentakkan kakinya kesal.

"Ayo, dong, bantuin gue," bujuk Oki sambil menahan lengan Farel.

"Gue ada acara," sahut Farel polos. Dia menatapku yang sudah tiba di hadapannya.

"Acara apa?" Oki melirik keberadaanku. Dahinya berkerut. "Mau nge-date bareng dia?"

Farel langsung menyanggahnya dengan tawa kecil. "Enggak."

"Farel, please tolongin gue. Gue benci geografi dan nggak mau ngerjain sendirian," desak Oki.

"Lo mau ngerjain tugas geografi?" selaku membuat Oki menoleh.

"Iya, kenapa?"

"Vicky juga mau otw ngerjain ujian praktek geografinya. Kenapa lo nggak ikut dia aja?"

EVIDEN (END)Where stories live. Discover now