028. Thread

1.5K 339 78
                                    

˙˚ʚ('◡')ɞ˚˙
English Translator : Lianyin
Indonesian Translator : shenyue_gongzu
.
.
.

Gu Shen baru saja melangkah ke kedai baru ketika seseorang menarik bagian belakang bajunya. Melihat ke belakang, dia melihat anak yang melarikan diri tadi memegangi pakaiannya, mengikutinya.

"Apa itu?" Gu Shen curiga bocah itu telah menempel padanya.

Kerah anak itu terlepas dari bahunya, dan dia buru-buru menariknya. Gu Shen tidak bisa melihatnya, tapi ada beberapa hantu kecil yang tergantung di dada anak itu. Anak itu harus menggendong adik laki-lakinya.

"Aku, aku…" Anak itu tergagap. "Aku sedang mencari ibu!"

Anak-anak hantu itu bernyanyi serempak. "Mencari ibu! Mencari ibu!"

"Aku sedang mencari ibuku juga." Gu Shen melipat tangannya dan memasang tampang galak.

Mata anak itu berbinar, dan dia berjinjit untuk berpegangan erat pada Gu Shen. "Kita, kita semua mencari ibu!"

Gu Shen berkata, "Ibumu bukan ibuku. Setiap orang harus mencari ibu mereka sendiri."

Anak itu berseru dengan gembira. "Mereka semua adalah ibu!"

Gu Shen merasa bahwa anak ini tidak hanya tidak pandai bicara tetapi juga sedikit tumpul di kepalanya. Dia melambat dan bertanya, "Siapa namamu?"

"Fanshu." Anak itu menjawab, "Ibuku suka memakannya."

*番薯 Fanshu; secara harfiah berarti ubi

"Seorang anak dengan nama rendahan mudah untuk dibesarkan." Gu Shen mengusap kepala anak itu. "Pergi main sendiri. Aku masih harus buru-buru setelah mengistirahatkan kakiku."

*贱名好养 (Seorang anak dengan) sebuah nama rendahan mudah dibesarkan (di lingkungan yang sulit). Di desa-desa pertanian di masa lalu, rakyat jelata akan memberi nama rendahan kepada anak mereka (setelah makan, hewan, dll) agar lebih mudah dibesarkan di lingkungan yang sulit seperti itu.

Fanshu mengangguk penuh semangat, dan adik-adiknya menirunya. Dia mengambil langkah maju dan mengikuti Gu Shen ke dalam kedai. Kedai terakhir dijalankan oleh roh monyet, sedangkan ini oleh roh babi. Pemilik penginapan itu terlalu gemuk untuk muat di belakang meja dan hanya bisa jongkok di luar untuk mendengus sambil menjilat piring.

Ketika pemilik penginapan Zhu melihat Tikus Fanshu dan adik-adik kecilnya, dia dengan cepat melambaikan piringnya pada mereka untuk mengusir mereka. "Shoo, shoo, shoo! Cari makanan di tempat lain!" Dia buru-buru menyeka mulutnya dengan lengan bajunya dan menatap Gu Shen dengan mata kecilnya. Dia tersenyum. "Tuan, lewat sini!"

*朱掌柜 Pemilik penginapan Zhu; Zhu (朱) adalah nama keluarga, tetapi juga memiliki pengucapan yang sama dengan kata Cina untuk 'babi' (猪)

Satu demi satu, adik laki-laki itu melompat ke tanah dan berjalan ke bawah meja menuju Gu Shen, berdiri di dekat kakinya. Gu Shen tidak menyadarinya. Fanshu hendak pergi ke Gu Shen ketika Pemilik Penginapan Zhu mengangkatnya. Dia tidak berani berjuang dan membiarkan tangannya menggantung di depan dadanya saat dia mundur.

"Aku tahu sekilas apa yang kau rencanakan! Kau ingin menyelinap untuk makan, bukan? Tidak mungkin! Aku menemukan yang segar setelah ratusan tahun. Dia bisa memberiku harga yang bagus jika dia dibantai di tempat. Menyingkirlah dan bermain dengan lumpur! " Pemilik penginapan Zhu mengernyitkan hidungnya saat dia mengendus tembakau dan melemparkan Fanshu ke tanah sebelum menendangnya. "Ambil sekelompok hantu kecil itu dan enyahlah! Kalau tidak, aku akan memasak kalian untuk melayani para pelanggan malam ini!"

[END] Nan Chan (南禅) | Bahasa IndonesiaWhere stories live. Discover now